Tip Presentasi secara Online

  • date February 08 2021

Mengadakan meeting atau presentasi secara online, bukanlah hal langka saat ini. Malah, terbilang normal dalam dunia bisnis. Ikuti saran dari konsultan komunikasi Bill Lampton, Ph.D, yang akan membantu Anda terlihat lebih profesional saat presentasi secara online.

 

 

SATU: kerjakan PR Anda

Sebelum menggunakan aplikasi meeting, entah itu Zoom, Webex, G-meet atau aplikasi lainnya, pastikan Anda telah mengetahui cara mengoperasikannya. Dalam arti, paham bagaimana membagi materi presentasi, menampilkan video, dan seterusnya. Jangan sampai ketika waktunya Anda presentasi, Anda tergagap kebingungan. Banyak, kok, tutorialnya di Youtube. Jangan hanya menonton, tapi juga dipraktikkan, ya!

 

DUA: fokusnya bukan Anda

Jangan dulu pedulikan Anda bakal gemetar atau suara mengecil karena tegang saat mau presentasi. Yang utama adalah menyampaikan pesan yang Anda bawa, dengan rasa percaya diri dan siap menjadi solusi bagi klien Anda. Fokuslah pada materi dan klien Anda. Inilah yang akan membawa Anda terlihat lebih matang dan percaya diri selama presentasi.

 

TIGA: punya rencana

Semakin lengkap persiapannya, semakin baik. Anda tidak perlu menghafal isi semua presentasi Anda atau membacakan semua satu per satu kalimat yang tertera di slide presentasi. Ingat, klien ingin berkomunikasi dengan Anda. Untuk memudahkan presenteasi, buat key talking points sehingga Anda tidak melebar ke mana-mana, dan beri perhatian penuh atas tanggapan atau pertanyaan dari peserta meeting.

 

EMPAT: gunakan latar belakang yang menarik dan relevan

Bagian ini kerap membuat peserta rapat kehilangan fokus. Paling gampang, cari latar belakang dinding polos, atau secara khusus setting ruang kerja sehingga terlihat profesional. Tidak perlu mengeluarkan uang banyak, cukup atur buku atau penghargaan yang Anda peroleh. Hindari latar belakang kamar tidur atau dapur misalnya.

 

LIMA: microphone berkualitas

Laptop atau tablet Anda sudah dilengkapi dengan internal microphones, tetapi ini tidak cukup untuk presentasi secara online, karena suara yang dihasilkan cenderung jauh dan tenggelam. Kini banyak dijual freestanding mic atau gunakan earphone tergabung dengan mikrofon. Pastikan perangkat Anda bekerja saat meeting secara online.

 

ENAM: lihat ke kamera

Saat pertemuan langsung (offline), kita akan lebih mudah menjaga kontak mata dengan lawan bicara, sebagai tanda bahwa kita memperhatikannya. Nah, saat presentasi secara online, kita secara otomatis akan melihat ke peserta, yang ada di layar. Usahakan agar pandangan mata terus mengarah ke kamera, bukan ke layar. (Kanakata Creative)

 

Send Message

location

GED 88, Tower A Level 38, Kota Kasablanca Jl. Casablanca Raya, Kav. 88, Jakarta 12870

email

marketing@kanakata.co

×